Pentingnya Menjaga Rahasia

0
Pentingnya Menjaga Rahasia

Alasan Pentingnya Menjaga Rahasia Anak

Semua orang memiliki seseorang untuk berbagi rahasia pribadinya. Beberapa dari kita memilih untuk mengungkapkan dalam satu atau beberapa orang; dan beberapa memilih untuk menyimpannya seumur hidup. Seperti orang dewasa, anak-anak juga memiliki rahasia mereka sendiri. Sementara menjaga rahasia adalah pilihan pribadi, kadang-kadang rahasia dapat membuat anak-anak menjadi rentan dan karena itu selalu lebih baik jika mereka bercerita kepada orang tuanya. Namun, rahasia anak-anak Anda harus ditangani dengan hati-hati ya. Berikut adalah beberapa alasan pentingnya menjaga rahasia anak dan mengapa Anda tidak boleh berbagi rahasia anak-anak Anda pada orang lain.

Pentingnya Menjaga Rahasia

  1. Mereka akan kehilangan kepercayaan diri

Ketika seorang anak bersikap terbuka pada Anda, mereka melakukannya karena mereka menemukan Anda sebagai seseorang yang nyaman dan bisa dipercaya; Anda tidak akan salah menangani apa yang diungkapkan oleh mereka. Kesalahan dalam penanganan informasi yang mereka berikan bisa merusak kepercayaan diri mereka dan membuat mereka menutup diri. Situasi ini dapat membuat mereka menilai bahwa semua orang tidak bisa dipercaya dan juga bisa mengubahnya menjadi pribadi yang sinis.

  1. Mereka tidak akan pernah lagi bersikap terbuka pada Anda

Ketika Anda membagi rahasia anak-anak Anda dengan orang lain termasuk pada teman-temannya, ini akan menghancurkan kepercayaan mereka kepada diri Anda. Mereka mungkin tidak akan berbagi rahasia mereka lagi dengan Anda di waktu berikutnya. Mereka tidak akan pernah ingin membuka diri lagi bahkan jika itu akan merugikan diri mereka.

  1. Setiap rahasia tetap lah sebuah rahasia

Ketika sesuatu diklasifikasikan sebagai sesuatu yang rahasia, itu harus tetap menjadi sebuah rahasia terlepas dari kenyataan bahwa rahasia tersebut adalah rahasia orang dewasa atau anak-anak. Penting untuk memberikan rasa hormat pada anak dalam hal-hal yang pribadi yang ia bagi pada Anda. Dia telah memilih untuk membuka diri dan membocorkan rahasia kecil atau besar kepada Anda dan Anda harus menghargai mereka karena telah mengambil langkah berani dengan mempercayai Anda.

  1. Mereka akan berhenti melihat Anda sebagai seorang panutan

Setiap anak kecil menganggap orangtua mereka sebagai panutan utama mereka dan seseorang yang akan selalu mereka cari. Jika Anda ingin mempertahankan persepsi itu, maka Anda harus bertindak sebagaimana peran tersebut diberikan pada Anda. Berperilakulah dengan martabat dan tunjukkan kepada mereka bahwa Anda menghormati rahasia mereka.

  1. Membantu mereka membangun karakter

Ketika orangtua melangkah untuk membantu anak tanpa membuat mereka merasa tidak nyaman, orang tua berusaha untuk membangun karakter si kecil. Terlepas dari sifat rahasia, jangan mencaci, menegur, mempermalukan atau menggertak anak Anda. Kita semua memiliki beberapa bagian kesalahan dalam hidup kita dan tidak akan pernah adil untuk memaksa anak Anda memberitahu rahasia yang mereka miiliki kepada Anda. Biarkan mereka menemukan waktu yang tepat untuk mempercayai Anda ketika mereka ingin berbagi rahasia yang mereka miliki.

Mengajari anak kecil perbedaan antara rahasia yang baik dan yang buruk sangat sulit. Mereka harus tumbuh dan memahami perbedaan antara kedua rahasia tersebut sendiri. Tapi ketika anak-anak Anda masih muda, dorong mereka untuk berbagi rahasia mereka dengan Anda untuk memastikan tidak ada rahasia yang tidak baik yang mereka simpan. Tetapi ketika mereka melakukannya, Anda tidak boleh meremehkan atau mempermalukan mereka.

Sumber: Magforwomen

Semoga informasi ini berguna. “Share if you think its great information & Like our FB Page

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.